Kamis, 15 Februari 2018. Mala telah tiba dibaluti rintikan hujan yang kian lama semakin deras. Tapi hal itu tidak menyurutkan semangat santriwati dalam menyambut Drama Contest yang diadakan oleh bagian bahasa. Begitu pula dengan pengurus yang sibuk menyiapkan segala hal agar agenda ini berjalan dengan lancar.
Drama Contest dimulai pukul 20.30 WIB diawali dengan membaca basmalah bersama-sama yang dibawakan oleh pembawa acara. Setelah itu dilanjut denagn sambutan oleh ustadzah Erni Fatimah selaku LAC. Beliau berharap semoga jang ini menjadi bentuk jepercayaan diri santriwati dalam meng apresiasikan bakat yang dimiliki. Kemudian, pembacaan tata tertib dalam pengambilan nilai oleh ustadzah Hima.
Selanjutnya, bagian yang paling ditunggu yaitu "Drama Contest of Ibnul Qoyyim". Diawali drama tentang aladin and the magic lamp yang diperankan oleh santriwati kelas 5 KMI, lalu dilanjut dengan drama dari setiap rayon yang diperankan oleh santriwati-santriwati berbakat dalam bidang acting. Semuanya berjalan lancar hingga berujung dalam pembagian hadiah.
Rayon MAMASYA(Maesaroh, Maria Al-Qitbi, Aisyah) menjadi the best of drama contest 2018. Dan Ainun alias Salma Novianti menjadi the best actris of drama contest 2018. Walaupun begitu semua rayon telah menjadi yang terbaik dalam menunjukkan aksinya dan setiap orang telah bermain aktif dalam perannya masing-masing.
"Semoga drama contest kedepannya bisa lebih baik dari sebelumnya. Pesan yang disampaikan dari drama tersebut juga lebih bermanfaat " Ucap Vina Nur Fitriani selaku CLI. Pada akhirnya setiap dari kita mempunyai bakat masing-masing yang bisa ditunjukkan dimuka umum. Sukses untuk kita semua. EX:meyyana Ap
0 comments :
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !